Susu Soya Bukan Solusi yang Tepat untuk Mengatasi Bayi Alergi Susu Sapi
Alergi Pada Bayi | Alergi Susu Pada Bayi | Alergi Susu Sapi Pada Bayi
www.cekalergi.com |
Berdasarkan sebuah survey yang dikeluarkan oleh badan
terpercaya, sebanyak 5% orang di Indonesia adalah seorang yang memiliki alergi
terhadap susu sapi. Jadi, jumlah penderita alergi susu sapi bisa dibilang
sangatlah banyak. Lalu mengapa seorang anak bisa mengalami alergi terhadap susu
sapi? Jawabannya sangatlah banyak, beberapa diantaranya adalah masalah genetik
dan masalah lingkungan. Nah, Bunda wajib waspada terhadap kemungkinan si kecil
terserang alergi susu sapi. Berikut ini adalah beberapa informasi mengenai
alergi susu sapi yang Bunda wajib tahu.
Apakah Mengganti Susu Sapi dengan Susu Kedelai adalah Pilihan yang Tepat?
Banyak orang yang berasumsi bahwa salah satu solusi bagi
penderita susu sapi adalah dengan menggantinya dengan susu kedelai. Padahal,
umumnya seorang anak yang memiliki alergi terhadap susu sapi juga memiliki
alergi terhadap susu kedelai. Ternyata sebanyak 40% anak penderita alergi susu
sapi juga memiliki masalah dengan susu kedelai. Sehingga para pakar kesehatan
menyimpulkan bahwa susu kedelai atau susu soya bukanlah solusi yang tepat untuk
mengatasi alergi susu sapi.
Lalu Apa Langkah yang Tepat untuk Mengatasi Alergi Susu Sapi?
Salah satu langkah yang paling tepat dalam mengatasi alergi
susu sapi adalah dengan mengganti susu yang biasa si kecil konsumsi. Susu yang
aman untuk para penderita alergi adalah susu formula partially hydrolyzed dan
juga susu extensive hydrolyzed. Dua jenis susu ini sangat disarankan untuk pada
penderita alergi susu sapi karena tingkat toleransinya terhadap tubuh sangat
tinggi. Susu jenis ini hampir tidak mungkin untuk menyebabkan alergi.
0 komentar:
Posting Komentar