Ingin Obati Mata Minus dengan Lasik? Ini Syaratnya


Lasik Mata | iLasik Jakarta | Operasi Lasik Mata
Sumber: allaboutdryeye.com

Apabila Anda memiliki kelainan refraksi, seperti rabun jauh, rabun dekat dan mata silinder, bedah refraksi akan menjadi metode terbaik untuk memperbaiki ketajaman penglihatan Anda. Pada dasarnya, kelainan refraksi adalah gangguan anatomi mata yang membuat cahaya yang masuk ke mata tidak diteruskan tepat pada titik fokus.

Ada banyak prosedur bedah refraksi untuk memperbaiki atau menyesuaikan kemampuan fokus mata. Salah satu bedah refraksi yang terkenal adalah operasi lasik mata, di mana menggunakan teknologi laser untuk membentuk ulang kornea.

Kebanyakan pasien lasik mata mengaku puas dengan hasil yang mereka dapatkan. Namun, para ahli mata menegaskan tidak semua orang dapat melakukan prosedur tersebut. Ada seleksi pasien yang harus dilakukan dokter. Berikut beberapa syarat yang harus diperhatikan sebelum melakukan lasik:

1. Berusia di atas 18 tahun. Orang yang masih berusia di bawah 18 tahun belum diperbolehkan melakukan lasik karena masih mata mengalami pertumbuhan dan perkembangan, yang dapat mengubah anatomi mata atau justru menambah refraksi mata.

2. Tidak sedang hamil dan menyusui. Perubahan hormon selama kehamilan dan menyusui bisa memberikan dampak buruk pada indera penglihatan. Selain itu, wanita hamil cenderung mengalami pembengkakan tubuh, termasuk mata. Jika ingin tetap melakukan lasik, tunggu sekitar tiga bulan setelah persalinan atau setelah tiga bulan menyusui dan harus melakukan pengecekan dari dokter terlebih dahulu.

3. Tidak memiliki masalah pada mata, seperti katarak, infeksi mata, tekanan mata tinggi, maupun gangguan pada retina.